
Rangkaian Pesta HUT RI ke 77 Desa Clapar



Rangkaian Pesta HUT RI ke 77 Desa Clapar
Clapar, Jumat(19/08)- Bulan Agustus merupakan bulan yang ditunggu tunggu warga Negara Indonesia karena di bulan ini Kemerdekaan Indonesia dikumandangkan. Pada jaman dulu para leluhur kita telah berjuang sampai titik darah penghabisan demi sebuah kata MERDEKA ! Setelah Presiden Pertama Ir. Soekarno mengumandangkan Kemerdekaan Indonesia melalui Teks Proklamasi. Sejak hari itu setiap tanggal 17 Agustus Indonesia memperingati Hari Kemerdekaan disegala Penjuru Indonesia.
Dalam menyambut event kemerdekaan, setiap wilayah memiliki serangkaian kegiatan dan acara yang sudah rutin diselenggarakan tiap tahunnya. Desa Clapar, Kecamatan Karanggayam, Kabupaten kebumen dalam memperingati 77 tahun Kemerdekaan Indonesia mengadakan rangkaian acara mulai perlombaan, Tirakatan Malam Kemerdekaan, Upacara Pengibaran Bendera, hingga Pentas Seni.
PERLOMBAAN
Setelah dua tahun tidak ada kegiatan keramaian yaitu perlombaan agustusan karena mewabahnya Pandemi Covid-19, akhirnya ditahun 2022 seperti slogan 77 Tahun Indonesia "Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat" kita kembali bisa bangkit menyelenggarakan acara untuk meramaikan bulan kemerdekaan. Rangkaian perlombaan Desa Clapar diselenggarakan oleh panitia Agustusan yang dimulai dari 01-14 Agustus 2022 setiap sore hari.


Dibuat selama 14 hari dimaksudkan agar setiap sorenya selalu ada kehangatan dalam setiap perlombaan yang diadakan, selain itu juga mengantisipasi pemuda yang bersekolah agar tidak mengganggu waktu belajar mereka. Perlombaan yang diadakan mulai dari kategori anak, dewasa, hingga orangtua.
MALAM TIRAKATAN
Malam tirakatan merupakan agenda wajib yang dilakukan setiap malam menjelang hari kemerdekaan. Bertempat dibalai Desa Clapar, malam tirakatan diisi oleh kesenian Jamjaneng pimpinan Ketua RT Sumberan yaitu Pak Miarso. Grup kesenian yang beranggotakan bapak-bapak dan ibu-ibu tersebut baru pertama kali perform di depan umum, karena sebelumnya mereka hanya tampil untuk mengisi waktu luang bersama. Jamjaneng merupakan kesenian tradisional jawa yang masih sering dijumpai diwilayah pedesaan, kesenian ini merupakan musik yang diiringi dengan kendang, gong, dan lain sebagainya dengan menyanyikan lagu jawa yang bernafaskan islam.

UPACARA BENDERA
Upacara Bendera peringatan HUT RI ke 77 Tahun Desa Clapar diadakan di Lapangan Desa Clapar yang diikuti oleh TK, SD, Mts Kepadangan, serta Pemerintahan Desa Clapar. Dimulai dengan gladi bersih pada pukul 07.30 WIB kemudian dilanjutkan dengan upacara utama pada pukul 08.00 WIB. Cuaca yang cerah memberi dorongan semangat kepada petugas upacara serta anak-anak yang antusias baris mulai dari pagi hari. berlangsung hikmat dan lancar sampai acara selesai merupakan suatu kebanggaan bagi Wiwit Priyono selaku pembimbing yang telah berusaha semaksimal mungkin dalam membimbing Petugas Upacara.

KARNAVAL
Paska upacara pengibaran bendera selesai dilanjutkan dengan Karnaval iring-iringan sederhana bersama murid sekolah SD sampai Mts. Dipimpin oleh barisan Kesenian Ebeg dibarisan terdepan, karnaval dilakukan dengan berjalan keluar lapangan menuju dukuh Gunungsari kemudian kembali lagi sampai ke Desa Pagebangan lalu berputar arah sampai di Clapar. meski melelahkan, namun anak-anak yang berjalan ditemani ibu mereka sangat senang karena event seperti ini tidak bisa dijumpai dihari biasa.

MALAM PENTAS SENI
Puncak rangkaian acara ditutup pada malam pentas seni yang diadakan di lapangan desa Clapar. Dalam acara tersebut diadakan pentas seni tari yang diampu Ibu Beby Handayani serta pembagian hadiah dari perlombaan sebelumnya. Walaupun sederhana acara pentas seni tetap menarik perhatian warga masyarakat untuk hadir menonton serangkaian acara. Semua kegiatan yang dilalui tidak luput rasa terimakasih kami kepada Panitia 17 an, Pemuda Karangtaruna, MTs Kepadangan, serta seluruh warga masyarakat yang sudah ikut meramaikan setiap event yang diadakan sampai selesai.

Follow us on :
Instagram : @pemdesclapar
Facebook : Pemdes Clapar
Youtube : https://youtu.be/hlhMEayg6Mc
Website : https://clapar.kec-karanggayam.kebumenkab.go.id/
Memiliki Kesan-kesan atau kritik dan saran ? silahkan masukkan komentar anda pada kolom dibawah ini, karena kritik dan saran anda sangat berguna bagi kami.
Ingin membaca berita lainnya ? silahkan Klik link berikut ini ► Daftar Berita Terbaru